Kamis, 07 Agustus 2014

Late Post - Survey Touring Garut


Kegiatan Touring Komunitas Hyundai Santa Fe masuk dalam tahap pematangan, dan untuk itu Team Mawar melakukan survey ke lokasi yakni disekitaran Kawah Derajat, Papandayan dan yang lebih penting lagi Tempat Penginapan.

Meeting Point di tentukan di Rest Area Km 88, dimana Bro Sony Sakarsono dan bro Muhammad Herryanto sudah menunggu, dan tepat pukul 08:10, kita berangkat menuju Garut via Tol Purbaleunyil.

Iring-iringan 3 kendaraan menembus suasanan lalu lintas yang cukup ramai, bisa kita lalui dengan lancar dan tak terasa pukul 11:35 kita tiba di lokasi Rumah Makan Racik Desa di pertigaan yang menuju Cipanas, untuk melepas lelah dan mengisi perut akhirnya kita sepakat untuk makan di lokasi dan setelah Shallat Dzuhur kita mencari penginapan di Banyu Alam, lokasi sangat menawan dimana Villa atau Cottage berada dipinggiran telaga yang jernih.

Setelah booking kamar masing-masing kita beristirahat, sambil meninjau lokasi penginapan lainnya yakni Sabda Alam, dimana penginapan ini dilengkapi dengan Wahana Air dan Kolam renang yang sangat cocok untuk Keluarga yang masih mempunyai anak-anak dan ini merupakan alternatif pilihan utama yang menjadi prioritas kami.
Esok harinya jam 5 pagi ba'da shallat subuh, kami berangkat menuju Kawah Papandayan dimana disini kami ingin mengetahui dan menjajal menuju lokasih Kawah Papandayain, serta yang tak kalah pentingnya ingin menikmati Sunrise dikaki gunung Papandayan. jalan yang terjal dan berliku-liku serta rusak bisa kami lalui dengan usaha dan kerja keras, karena dua dari kendaraan yang kami gunakan hanya menggunakan penggerak roda depan, sedangkan yang satu lagi menggunakan dua penggerak roda atau yang lebih dikenal dengan AWD, posisi konvoy yang terlalu dekat membuat kendaraan yang saya tunggangi stack dan tak bisa menanjak karena jalan berbatu dan tidak stabil, akhirnya dengan terpaksa anak-anak dan istri saya sarankan untuk turun, dan setelah turun saya pindah persneeling ke 1 dan sambil mundur untuk memulai saya tekan gas hingga mencapai torsi maksimumnya, dan alhamdulillah kendaraan yang saya tunggangi bisa menanjak dengan mulus pada jalur lain dimana permukaan tanahnya lebih stabil.

Setelah meliwati jalur Papandayan kita tiba di lokasi Wisata yang kebetulan pengunjungnya tidak begitu ramai, setelah membayar ticket masuk serta menggunakan jasa Guide dari warga setempat, kami semua mendaki gunung Papandayan dengan usaha dan kerja keras tentunya, perjalanan menanjak hampir memakan waktu 1,75 jam, bisa dibayangkan anak-anak dan istri begitu kesulitan untuk mencapai lokasi kawah Papandayan, namun berkat support dari petugas yang mengantar kami yang kami panggil ABAH semua bisa dilalui, karena beliau selalu bicara sebentar lagi dan sebentar lagi padahal asap yang mengepul dari puncak kawah masih jauh.

Setelah menyelusuri dan mendaki dengan susah payah akhirnya kami semua tiba di lokasi, rasa senang dan sorak sorai dari anak-anak dan kita semua terasa benar keharuannya, Euphoria kegembiraan ini bisa dilihat dari foto-foto dibawah....:)
Setelah mengabadikan semua yang ada dan istirahat sejenak, akhirnya kami putuskan untuk kembali ke bawah, namun betapapun juga menuruni gunung lebih ringan bebannya dibanding bila mendaki, walaupun jalur naik berbeda dengan jalur turun kesulitan dijalur turunan ini banyak kita lewati asap belerang yang baunya sangat menyengat, saya selalu berusaha untuk mendampingi istri dan anak-anak agar jangan terpisah, sehingga saya selalu berada disekitar mereka. Meskipun napas perokok tak seberapa kuat untuk menaklukkan Gunung Papandayan ini namun alhamdulillah saya tetap happy2 saja tuh...:)
Ketika kita semua sampai kembali di lokasi keberangkatan tadi terasa benar leganya didalam hati, kegembiraan itu saya luapkan dalam memesan kopi hitam 1 gelas dan menghisap 3-4 batang rokok.

Setelah istirahat 0,5 jam lamanya rombongan kami meninggalkan lokasi wisata Papandayan dan menuju Kawah Derajat, namun betapa kecewanya kami ketika menuju kawah Derajat karena tidak diperbolehkan, belerang yang sering dikeluarkan kadang mengelurkan racun dan itu sangat berbahaya, sehingga kami mengurungkan niat tersebut.

Kami hanya mengunjungi lokasi wisata yang berada di kaki kawah derajat dan sekaligus menanyakan biaya penginapan, namun karena tempat penginapan tak begitu memuaskan kami semua maka kami sepakat untuk tidak merencanakan utnuk Komunitas SOCI nanti untuk menginap disini.

Jam 10:30 kita kembalidari Kawah Derajat menuju ke Penginapan untuk selanjutnya Check out dan meninggalkan Banyu Alam.







































































































Tidak ada komentar: